RSS

Menganalisa Sebuah Web

ketika kita sudah mengetahui pengetahuan dasar mengenai web, maka kita mulai memikirkan bagaimana sih web yang baik ataupun yang bagus itu. lalu dari segi apa saja kita bisa menilai sebuah web itu ?. dibawah ini adalah beberapa aspek yang dapat diacukan sebagai penilaian terhadap web.

  1. Tema. Halaman web yang memfokuskan pada tema yang sedang kita teliti jelas merupakan sebuah nilai lebih bagi halaman web tersebut dalam penelitian kita.
  2. Otoritas dan kapasitas. Sekalipun mungkin nampak kontradiktif dengan hakekat internet yang sangat tidak teratur dan tidak bisa diatur, bukannya tidak mungkin mengidentifikasi otoritas dan kapasitas di internet, yakni dengan melihat siapa mengatakan apa. Pembahasan tema-tema kesehatan di halaman-halaman web institusi-institusi medis, misalnya, jelas memiliki bobot yang lebih tinggi dibandingkan dengan tema-tema yang sama di halaman-halaman web yang mempromosikan sebuah produk.
  3. Tujuan. Setiap halaman web tidak dapat dipungkiri mencerminkan tujuan pemilik halaman tersebut, baik individu maupun institusi. Halaman-halaman web tersebut bisa jadi merupakan sarana justifikasi, provokasi, agitasi, advokasi maupun promosi dan penghargaan diri. Oleh karenanya, seorang peneliti di internet harus peka terhadap tujuan-tujuan atau misi yang diemban oleh setiap halaman web. Visi mengenai globalisasi yang bertentangan yang muncul di berbagai halaman web yang berbeda, misalnya, jelas menggambarkan misi pemilik halaman-halaman web tersebut yang juga sangat berbeda-beda.
  4. Keakuratan. Halaman-halaman web yang serius disiapkan dengan cara yang sangat serius pula. Terkait dengan ini adalah keakuratan baik dalam penyampaian maupun sumber-sumber yang digunakan. Dalam artian yang terakhir, halaman-halaman web yang memungkinkan cross-checking memiliki nilai lebih daripada yang tidak.
  5. Aktualitas. Tidak semua halaman web diperbahari oleh pemiliknya. Banyak halaman web yang tidak pernah lagi disentuh oleh pemiliknya setelah halaman tersebut dibuat, sehingga informasi-informasi yang disampaikannya menjadi basi.

Berbagai hal di atas bukanlah merupakan kriteria yang kaku. Sekali lagi, tergantung pada tujuan penelitian yang dilakukan, mungkin semua hal di atas sangat relevan, relevan sebagian atau tidak relevan sama sekali.

0 komentar: